Aceh Tamiang – Bupati dan wakil Bupati Aceh Tamiang melaksanakan sholat Magrib berjamaah bersama dengan masyarakat Kecamatan Bandar Pusaka, Minggu (26/3). Sejumlah Kepala SKPK, Tokoh Agama, Dai, Tokoh Masyarakat dan sejumlah Datok se Kecamatan Bandar Pusaka juga ikut serta melaksanakan ibadah Sholat Maghrib bersama di Masjid Babussalam, Kampung Babo. ini merupakan kegiatan rutin 2 (dua) minggu sekali yang dibagi menjadi dua yakni Safari Subuh dan Safari Maghrib yang dilaksanakan di sejumlah mesjid dalam wilayah Aceh Tamiang.

 

Usai sholat magrib, Ketua MPU Kabupaten Aceh Tamiang Ilyas Mustawa memberikan Tausiyah kepada Masyarakat Bandar Pusaka tentang pentingnya sholat berjamaah. Sementara Bupati Aceh Tamiang Mursil menghimbau masyarakat Bandar Pusaka agar setiap masuk waktu sholat untuk memakmurkan mesjid melalui sholat berjamaah.

 

Dalam sambutannya juga, Bupati telah menganggarkan biaya untuk keperluan mesjid sebesar Rp. 200 juta, biaya tersebut termasuk untuk membeli sound system agar menimbulkan suara yang baik. Bupati juga mengatakan bahwa Pemerintah Daerah akan merencanakan kegiatan khusus ibadah pada Bulan Suci Ramadhan dengan membaca Al qur'an yang nantinya akan ditempatkan satu orang Hafiz Quran. Dengan adanya Program ini diharapkan antusias masyarakat untuk memakmurkan Masjid semakin besar.